Tips 14 Agustus 2017 by soep
Google Slides : Presentasi Dimana Saja
Sepertinya tahun 2017 ini sudah enggak jaman lagi presentasi harus bawa-bawa flashdisk kemudian file presentasi dipindahkan ke laptop operator dan jika ada peserta yang memintanya harus disalin satu-persatu.
Google Slides
Bukan iklan, ini saya perkenalkan, dengan tujuan agar pengalaman yang saya lakukan selama ini dapat bermanfaat juga untuk anda yang entah dari mana dapat mengakses tulisan blog saya ini 🙂
Google Slides adalah salah satu rangkaian aplikasi GSuite bersama dengan Google Docs, Google Sheets, Google Forms, Google Sites dan sebagainya. Bermodal akun Google (..@gmail.com / @domain berbasis GSuite) kita dapat mengakses, membuat dan mengolah Google Slides.
URL Google Slides adalah https://slides.google.com
Selain memudahkan kita karena dapat diakses dimana saja melalui web browser, Google Slides juga dapat kita sunting (edit) kapan saja kita memerlukannya. Jika butuh berkasnya, kita bahkan dapat mengunduhnya dalam format Powerpoint, PDF atau lainnya.
Akses Publik
Nah, ketika kita membuat presentasi di Google Slides, terkadang kita mau mempermudah aksesnya sehingga dapat langsung kita buka tautan ke presentasi kita dari mana dan kapan pun. Untuk itu, secara teknis kita harus membagikan presentasi kita secara publik.
Caranya adalah dengan klik tombol “Bagikan” / “Share” di bagian pojok kanan atas Google Slides, kemudian pilih “Siapa saja di internet dapat melihat” / “Public in the Internet” atau “Siapa saja dengan tautan dapat melihat” / “Anyone with the link”.
Hasilnya akan tampil URL tautan asli dari Google Slides kita. Salin tautan itu lalu bagikan kepada orang lain sehingga dapat mengaksesnya dari mana saja. Lalu klik tombol “Beres” / “Done”.
Diperpedek
Masalah yang kemudian muncul adalah URL Google Slides kita sangat panjang dan tidak mudah dihapalkan. Untuk itu, saya menyarankan agar URL tersebut diperpendek dengan layanan URL Shortener seperti s.id, bit.ly atau lainnya.
Hasil salinan tautan asli Google Slides kita bisa di-paste di layanan pemendek URL tersebut. Hasilnya kemudian kita simpan (catata) atau kita bagikan kepada yang memerlukan.
Demikian, semoga bermanfaat.